20 Januari 2009

SMA Pintar Kuantan Singingi gelar Solidaritas untuk Palestina

. 20 Januari 2009

IMG_8553

Semakin hari semakin mendalam penderitaan yang dialami oleh saudara-saudara kita di Palestina akibat serangan tentara Israel. Rasa cemas, takut dan kesedihan selalu menyelimuti siang dan malam. Korban harta dan nyawa kian berjatuhan.

IMG_8454 Mereka adalah saudara kita, bagaikan satu tubuh dengan kita, maka dalam rangka ikut membantu dan meringankan beban penderiataan yang dialami oleh saudara kita di Palestinia tersebut, keluarga besar SMA Pintar Kuantan Singingi mengadakan acara pembacaan Surah Yasin, zikir dan doa bersama(Jum'at pagi 16/1 serta melakukan Qunut Nazilah dalam shalat berjamaah yang di Pimpin oleh Al Ustad Suhelmon S.Pd.I.,MA (Guru Agama SMA Pintar)dan di ikuti oleh Bapak Kepala Sekolah H. Zulhefis S.Pd dan seluruh majelis guru, karyawan/wat, tata usaha serta seluruh siswa-siswi SMA Pintar.

IMG_8459 Kemudian sebagai wujud solidaritas, maka seluruh civitas akedemika SMA Pintar berhasil mengumpulkan infaq yang akan disampaikan kepada korban di Palestina sebesar Rp. 815.500 dan disalurkan melalui Riau Pos.

Acara seperi ini adalah sebagai bentuk pembelajaran ter utama bagi para siswa-siswi SMA Pintar agar mereka lebih peduli terhadap apa yang terjadi di alam sekitar dan dijagad raya, apalagi yang dizalimi oleh zionis Israel itu adalah saudara-saudara kita kaum muslimin/muslimat di Palestina. Bukankah kita bersaudara? Sebagaimana Firman Allah :"Sesungguhnya orang mukmin itu bersaudara"

Mudah-mudahan saudara-saudara kita di Palestina diberi kekuatan lahir dan bathin oleh Allah dan semoga cepat keluar dari cengkraman zionis ini. Allahu Akbar. Amin. Laporan Humas SMA Pintar / Ronaldo Rozalino

0 komentar:

Posting Komentar

Saran Kritik Anda Sangat Di Harapkan